Minum air lemon di pagi hari saat perut kosong adalah hal sederhana yang dapat berdampak besar pada kesehatan. Apa saja manfaat minum air lemon secara rutin?

Buah lemon adalah sumber vitamin C, vitamin A, beta-karoten, folat, kalsium, dan kalium. Selain itu, lemon juga mengandung lebih banyak potasium daripada anggur dan apel. Minum air lemon diklaim dapat membantu meningkatkan tingkat energi dan kesehatan metabolisme, serta manfaat lainnya.

Benarkah demikian?

Fakta Nutrisi Air Lemon

Buah lemon adalah sumber vitamin C dan memiliki senyawa antioksidan yang kuat. 48 gram air perasan lemon mengandung:

  • Kalori: 10,6
  • Vitamin C: 18,6 miligram (21% dari AKG)
  • Folat: 9,6 mikrogram (2% dari AKG)
  • Kalium: 49,4 mg (1% dari AKG)
  • Vitamin B-1: 0,01 mg (1% dari AKG)
  • Vitamin B-2: 0,01 mg (1% dari AKG)
  • Vitamin B-5: 0,06 mg (1% dari AKG).

AKG = Angka Kecukupan Gizi.

Meski dalam 48 gram air lemon tampaknya tidak memberikan banyak nutrisi, air lemon adalah minuman yang sehat, rendah kalori, dan rendah gula yang dapat meningkatkan asupan vitamin C pada tubuh. Selain itu, apa saja manfaat minum air lemon ?

Manfaat Minum Air Lemon

Manfaat Minum Air Lemon
Manfaat Minum Air Lemon

1. Kekebalan Tubuh

Vitamin C sudah dikenal mampu menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh. Tingkat vitamin C dalam tubuh akan cepat terkuras habis saat tubuh mengalami stres, itulah sebabnya air lemon adalah asupan vitamin C yang sangat signifikan bagi tubuh.

Ketika tubuh memiliki vitamin C dalam jumlah yang cukup, sistem imunitas juga akan terjaga dengan baik dan dengan asupan yang tepat bisa saja meningkat.

2. Membantu Pencernaan

Kandungan asam akan membantu memecah makanan. Kandungan asam dalam lemon berpotensi sangat membantu dalam menambah kadar asam lambung, yang cenderung menurun seiring bertambahnya usia.

Selain itu, air lemon juga mendorong pencernaan yang sehat dengan mengurangi racun di saluran pencernaan. Air lemon juga membantu meredakan gejala gangguan pencernaan seperti mulas, bersendawa, dan kembung.

3. Hidrasi

Manfaat air lemon berikutnya yang sangat penting adalah sebagai sumber hidrasi yang sangat bermanfaat. Kebanyakan dari kita tidak minum cukup air setiap hari. Kebiasaan minum air lemon setiap hari (terutama pagi hari ketika perut kosong) adalah cara mudah untuk mengawali hari dengan baik.

Minum air lemon yang mengandung banyak air memiliki manfaat untuk:

  • Penurunan berat badan: Dapat meningkatkan perasaan kenyang dan sedikit meningkatkan metabolisme, yang dapat membantu menurunkan berat badan
  • Kesehatan mental: Dapat mengoptimalkan suasana hati dan memori
  • Kesehatan pencernaan: Dapat membantu meringankan sembelit.

4. Mencegah Batu Ginjal

Beberapa penelitian menunjukkan bahwa minum air lemon secara rutin dapat membantu mengobati batu ginjal. Batu ginjal adalah penumpukan mineral (seperti kalsium oksat) yang mengumpul di ginjal. Salah satu cara untuk menangkalnya adalah dengan menambah asupan asam sitrat.

Jumlah sitrat yang banyak dalam tubuh akan mencegah pembentukan batu ginjal dengan menghentikan kalsium dari ikatan senyawa lain. Air lemon mengandung sitrat dalam jumlah tinggi.

Banyak penelitian telah menemukan fakta bahwa buah jeruk, termasuk lemon, dapat meningkatkan kadar sitrat dalam urin, yang dapat membantu mengobati batu ginjal. Selain dengan air lemon, batu ginjal juga dapat dicegah dengan sering minum air dalam jumlah yang cukup.

5. Mengobati Peradangan

Manfaat Minum Air Lemon
Air Lemon Baik untuk Mencegah Peradangan

Manfaat minum air lemon yang berikutnya adalah membantu mengatasi peradangan. Pada dasarnya peradangan adalah proses alami yang sangat dibutuhkan dalam tubuh.

Namun peradangan dalam kondisi yang parah malah akan membuat bagian tubuh menjadi sakit. Dalam hal inilah manfaat air lemon berperan penting.

Baca juga: 15 Manfaat Tomat untuk Kesehatan dan Efek Samping

Air perasan lemon mengandung flavonoid yang sangat berguna untuk mengatasi peradangan berlebihan pada tubuh.

Penelitian telah menemukan keterkaitan peradangan kronis dengan peningkatan stres oksidatif dan risiko kondisi kesehatan tertentu, termasuk radang sendi, diabetes, kondisi autoimun, dan kanker [1].

6. Melindungi Sel

Lemon mengandung vitamin C dan merupakan sumber senyawa tanaman yang disebut flavonoid, yang memiliki efek antioksidan dan anti-inflamasi.

Dengan mengurangi kerusakan sel, antioksidan mengurangi risiko berbagai kondisi kesehatan, termasuk penyakit kardiovaskular, diabetes, obesitas, dan kanker.

Efek Samping Air Lemon

Manfaat Minum Air Lemon
Efek Samping Air Lemon

Air lemon aman untuk diminum meski dalam jumlah banyak. Tidak ada efek buruk yang ditimbulkan air lemon yang masuk ke tubuh dalam jumlah banyak. Kandungan asam dalam lemon bisa merusak enamel gigi seiring waktu dan membuat gigi akan rentan berlubang.

Cara terbaik untuk minum air lemon adalah melalui sedotan sehingga air akan langsung masuk ke tenggorokan tanpa harus terkena gigi sesering mungkin.

Membilas mulut atau minum air putih setelahnya juga akan sangat membantu. Dan jangan menyikat gigi langsung setelah minum air lemon karena email gigi mungkin dalam keadaan melunak karena asam.

Disarankan untuk menyikat gigi setelah minum air lemon atau minum air lemon pada pagi hari setelah bangun tidur ketika perut dalam keadaan kosong (15 hingga 30 menit sebelum sarapan). Dan disarankan mencampurkan air lemon dengan air hangat.

Baca juga:

Kesimpulan

Air lemon adalah minuman yang sangat bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Kandungan vitamin C dan beberapa senyawa antioksidan dalam air lemon berguna untuk menangkal beberapa jenis penyakit seperti batu ginjal.

Namun hal yang harus diwaspadai adalah kandungan asam dalam lemon bisa merusak enamel gigi.

Cara terbaik untuk mendapatkan aneka manfaat minum air lemon adalah meminumnya menggunakan sedotan, tambahkan air hangat dan minum pada pagi hari ketika perut masih dalam keadaan kosong.

Disclaimer: artikel ini hanya untuk informasi. Jika Anda mengalami beberapa gangguan atau masalah kesehatan yang disebutkan di atas, silahkan berkonsultasi dengan dokter.

Similar Posts