Jangan hanya berpikir jika simpai adalah mainan anak-anak. Ketika dimainkan dengan benar, simpai ada manfaatnya lho untuk tubuh. Apa manfaat bermain simpai?
Simpai atau beberapa di antara kita mengenalnya sebagai Hula Hoop adalah sebuah media permainan sederhana yang identik dimainkan oleh anak-anak.
Salah satu kunci sukses dalam melakukan olah raga adalah menemukan olah raga yang cocok dan disukai agar bisa dilakukan dengan perasaan senang.
Ketika olah raga itu menyenangkan dan Anda berharap untuk melakukannya, Anda akan cenderung rutin melakukannya dan termotivasi untuk terus berkembang.
Salah satu yang (mungkin) menyenangkan untuk dilakukan adalah bermain simpai. Mungkin akan susah pada awalnya, namun dengan ketekunan dan dilakukan dengan perasaan nikmat pada akhirnya Anda akan mahir melakukannya.
Dan tanpa disadari, simpai juga akan menjadi olah raga favorit atau hobi serta gaya hidup yang akan memberikan aneka manfaat.
Manfaat Bermain Simpai
1. Membakar Kalori
Manfaat bermain simpai yang pertama adalah akan membantu membakar kalori di tubuh Anda. Jika Anda bermain simpai setidaknya 1 jam dalam 1 hari, Anda akan dapat menurunkan berat badan hanya dalam beberapa minggu karena bermain simpai yang dilakukan dengan serius akan membantu membakar hingga 450 kalori dalam satu jam.
2. Memperkuat Otot
Bermain simpai secara rutin juga akan membantu memperkuat otot bagian bawah (paha depan, paha belakang, glutes (otot bokong) dan betis).
3. Latihan Kardiovaskular
Rutin bermain simpai juga sangat baik untuk latihan kardiovaskular yang sangat baik untuk jantung dan paru-paru. Selain itu aliran oksigen juga akan berjalan dengan lancar ke seluruh tubuh. Pada akhirnya juga dapat menurunkan risiko penyakit jantung dan diabetes.
4. Membakar Lemak
Manfaat bermain simpai berikutnya adalah sangat bagus untuk membakar lemak. Jika Anda sedang diet, hasilnya akan lebih cepat jika dilakukan dengan rutin melakukan aktifitas olah raga.
Bermain simpai ternyata juga sangat bermanfaat memberikan dukungan karena sangat cepat membakar atau lemak tubuh.
Bermain simpai sangat tepat jika Anda ingin mengurangi lemak yang ada di sekitar pinggang dan pinggul. Strateginya adalah menggunakan simpai yang lebih berbobot.
Jika dilakukan secara rutin, bermain simpai akan memberi Anda pinggang yang fleksibel dan kencang.
5. Menjaga Kesehatan Tulang
Bermain sempai secara rutin juga sangat bermanfaat untuk menjaga kesehatan tulang belakang dan punggung. Ketika bermain sempai, kita harus menjaga punggung tetap lurus dan tulang belakang lurus yang berarti secara perlahan kekuatan ototnya juga semakin berkembang.
6. Membawa Kebahagiaan
Bermain sempai secara rutin juga akan membantu Anda merasa bahagia. Ketika bermain sempai, perasaan senang atau riang gembira akan Anda rasakan. Hal ini adalah manfaat yang sangat baik bagi kesehatan otak dan mental.
Memilih Sempai yang Tepat
Agar mendapatkan manfaat dengan tepat, kita tentu harus memilih sempai yang ideal. Tentu jika hanya menggunakan sempai anak-anak yang hanya difokuskan untuk bermain-main maka hasilnya juga akan tidak maksimal ketika digunakan orang dewasa.
Carilah yang berbobot (bukan yang berbahan rotan) dan memiliki diameter lingkaran yang tepat untuk tubuh. Berat sempai yang dianjurkan untuk berolah raga adalah setidaknya berbobot 350 gram. Ada baiknya memiliki dua sempai dengan diameter kecil dan besar.
Tips Bermain Sempai
Dan sebelum bermain sempai, pastikan lakukan pemanasan yang cukup agar otot dan tubuh rileks. Berikut ini panduan singkat pemanasan yang ideal sebelum bermain simpai.
Peregangan Punggung
- Berdiri tegak dengan tangan di pinggang
- Putar bahu Anda ke belakang dan tekuk tubuh bagian atas ke belakang
- Rasakan peregangan di perut Anda. Tahan selama 3 detik
- Lepaskan dan tekuk ke depan. Rasakan regangan di punggung Anda
- Ulangi 10 kali.
Baca juga:
8 Manfaat Treadmill Bagi Kebugaran dan Kerugiannya
Peregangan Samping
- Berdiri tegak dengan telapak tangan di pinggang dan kaki selebar bahu
- Tekuk ke kiri lalu ke kanan
- Ulangi 10 kali.
Meskipun sepertinya identik sebagai mainan anak-anak, ternyata manfaat bermain sempai juga sangat luar biasa (terutama bagi kesehatan) jika dilakukan secara rutin dan dengan benar.
Tantangannya adalah tidak semua orang akan bisa langsung bermain sempai dengan lancar karena membutuhkan proses latihan yang tekun.