Anda memiliki website toko online berbasis WordPress? Apakah semua transaksi di website tersebut bisa berjalan otomatis dan aman? Dan apa sajakah plugin WordPress untuk toko online yang tepat agar transaksi mampu berjalan otomatis dan aman? Baca rekomendasi dan ulasan berikut ini.

Membuat website toko online saat ini bisa dikatakan memiliki tantangan yang sangat berat. Seperti yang kita ketahui saat ini website ecommerce sudah menjamur dan sudah banyak website ecommerce “raksasa” seperti Bukalapak, Tokopedia, Shopee, Lazada dan sebagainya yang siap menjadi pesaing.

Namun hal tersebut seharusnya bukan menjadi penghalang bagi Anda yang ingin melangkah maju dan bertekad memiliki toko online Anda sendiri.

Bagi para pemain toko online, memiliki website sendiri untuk memasarkan produk mereka adalah suatu kebanggan dan memliliki prestise tersendiri. Apalagi jika website tersebut mampu melayani semua transaksi secara otomatis. Untuk menjadi otomatis, website toko online berbasis WordPress tentu harus menambah “senjata” berupa plugin.

Beruntungnya bagi pengguna WordPress adalah saat ini banyak tersedia berbagai pilihan plugin terutama untuk membantu sistem toko online menjadi semakin mudah.

Anda pengusaha online yang saat ini memiliki website toko online berbasis WordPress bisa menggunakan beberapa plugin berikut ini. Plugin-plugin berikut ini ada yang berbayar dan ada juga yang gratis.

Plugin WordPress Untuk Toko Online

Plugin yang digunakan sebagai pondasi dasar toko online adalah WooCommerce. Beberapa tema toko online sudah otomatis terintegrasi atau menggunakan plugin tersebut. Beberapa plugin WordPress untuk toko online banyak yang nantinya akan terintegrasi dengan plugin WooCommerce.

Plugin WordPress Untuk Toko Online
Plugin WooCommerce

Oleh karena itu silahkan menginstall plugin WooCommerce sebagai pondasi dasar website toko online Anda. Sedangkan beberapa plugin WordPress untuk toko online lainnya akan bertugas memberikan “bantuan” untuk transaksi pembelian.

1. Ongkos Kirim

Plugin WordPress untuk toko online yang harus ada dan menjadi kebutuhan dasar di website adalah plugin untuk cek ongkos kirim. Menyediakan fasilitas cek ongkos kirim otomatis adalah kebutuhan dasar bagi website toko online yang Anda kelola.

Memang calon pembeli bisa melakukan cek manual ongkos kirim ke masing-masing website jasa pengiriman. Namun tentu calon pembeli akan mendapatkan kemudahan dengan adanya informasi ongkos kirim secara otomatis.

Berikut ini beberapa plugin ongkos kirim yang bisa digunakan di website toko online Anda:

√ WooCommerce Indo Ongkir

Plugin berbayar dari WPBisnis. Kelebihan WooCommerce Indo Ongkir:

  • Fast loading (pengolahan data ongkir cepat).
  • Support ongkos kirim volumetrik
  • Support 10+ ekspedisi pengiriman dalam negeri.
  • Support shipping zone dan multiple shipping origin.

√ Epeken

Epeken mengeluarkan beberapa plugin untuk mendukung website toko online. Salah satunya adalah Epeken-All-Kurir. Untuk menggunakan plugin ini membutuhkan biaya khusus alias berbayar. Namun harga yang Anda bayarkan sesuai dengan apa yang akan Anda dapatkan dari fitur-fiturnya.

Beberapa fitur plugin ongkir ini dikutip dari website mereka:

  • Bisa diterapkan pada Multisite WordPress dalam 1 domain
  • Pilihan lokasi data server Indonesia (IDX) atau server Singapura (Digital Ocean)
  • Lifetime full support
  • Pilihan Kurir JNE, JNE Trucking, TIKI, POS Indonesia, RPX, J&T, Wahana, SAP Express dan SICEPAT Kurir, NSS Express, JMX, Lion Parcel, Ninja Express, dan DAKOTA (Stable Version).
  • Free customize Data Tarif jika Anda mempunyai data tarif ongkos kirim sendiri untuk kurir yang lain, kami siap membantu menggabungkannya.
  • Hitung berat&dimensi sesuai Volumetrik Standar JNE dan TIKI. Untuk PT POS, perhitungan berat mengikuti standar perhitungan PT POS.Cara setting berat dan dimensi.
  • Pembulatan Berat Kiriman Mengikuti standar untuk kurir JNE dan TIKI.
  • Data Kota Asal Dari Seluruh Indonesia
  • Data Kota Tujuan Ke Seluruh Indonesia
  • Kota, Kecamatan dan Provinsi saling terkait
  • Fitur Free Shipping
  • Fitur Subsidi Ongkir
  • Biaya Tambahan (Additional Fee)
  • Angka Unik/Kode Pembayaran
  • Widget Cek Resi
  • Mark Up Tarif Ongkos Kirim
  • Cek Resi Page
  • Fitur Asuransi
  • Metode Pembayaran Bank Mandiri, BCA, BNI, BRI. Bank yang lain, bisa dipesan.
  • Free Version/New Feature Upgrade
  • Konfirmasi Pembayaran
  • Tersedia Fitur Pembayaran COD (Cash On Delivery) untuk mendukung pembayaran dan pengambilan barang langsung ke Kantor/Toko.
  • Bisa dikombinasikan dengan plugin multivendor/marketplace wordpress ternama.

Untuk melihat harga dan juga semua fitur lengkapnya silahkan menuju ke halaman penjualan mereka di link berikut ini.

https://www.epeken.com/shop/epeken-all-kurir-license/

√ Woongkir

Jika Anda mencari plugin cek ongkos kirim yang gratis, Woongkir adalah jawabannya. Plugin ini menyediakan cek onkos kirim otomatis dari ekpedisi yang ternama seperti POS Indonesia, TIKI, JNE, RPX, PCP Express, Star Cargo, SiCepat, JET Express, SAP Express, Pahala Express, Solusi Ekspres, J&T Express, Pandu Logistics dan Wahana Express.

Baca juga: Panduan Lengkap Cara Membuat Website Dengan WordPress

Untuk mendapatkan ekpedisi yang lebih lengkap, plugin ini bisa menggunakan API dari RajaOngkir yang harus Anda beli. Namun tidak masalah menggunakan plugin ini tanpa harus menggunakan API dari RajaOngkir masih bisa berjalan dengan sangat baik.

√ Ongkoskirim.id

Plugin WordPress Untuk Toko Online
Fitur plugin Ongkoskirim.id

Alternatif plugin cek ongkos kirim yang gratis adalah Ongkoskirim.id. Anda bisa mengunduh langsung di website resmi mereka di link berikut ini.

http://plugin.ongkoskirim.id/

√ Agenwebsite

Agenwebsite mengeluarkan beberapa plugin ongkos kirim yang terpisah-pisah. Terkesan murah namun bisa menjadi mahal. Agenwebsite memisahkan plugin ongkos kirim berdasarkan jenis ekspedisi. Jadi untuk JNE ada plugin tersendiri, POS ada sendiri dan seterusnya.

Jika Anda hanya ingin menggunakan 1 ekspedisi saja tentu harga pembelian bisa lebih hemat. Namun jika toko Anda menangani beberapa ekpedisi pengiriman tentu harus membeli plugin masing-masing. Namun juga disediakan harga khusus bagi Anda yang ingin membeli langsung semua plugin yang mereka buat.

Anda bisa melihat fitur-fitur plugin tersebut di link berikut ini.

https://www.agenwebsite.com/

2. Transaksi dan Pembayaran

Plugin transaksi pemesanan barang sangat diperlukan untuk memberikan pelayanan kepada calon pembeli. Beberapa layanan transaksi yang dibutuhkan adalah seperti:

  • Memasukkan pesanan.
  • Memproses pembayaran.
  • Konfirmasi pemesanan.
  • Konversi mata uang (opsional).
  • Dan lainnya.

Berikut ini beberapa plugin WordPress untuk toko online yang akan menangani pelayanan transaksi pemesanan produk.

√ Midtrans

Midtrans adalah sebuah sistem pembayaran otomatis yang bisa diintegrasikan dengan website toko online Anda. Mereka menyediakan plugin WordPress untuk menangani pembayaran online secara otomatis dan sudah mencakup banyak sistem pembayaran digital. Dan untuk menggunakannya membutuhkan biaya (berbayar).

Anda bisa melihat berbagai fitur mereka di link berikut ini.

https://midtrans.com/

√ Doku Merchant

Sama seperti Midtrans, Doku Merchant juga menyediakan sistem pembayaran otomatis yang bisa diintegrasikan dengan toko online Anda menggunakan plugin. Jika Anda ingin menyediakan kemudahan dalam pilihan berbagai pilihan pembayaran, Doku Merchant sudah menyediakan semuanya dan serba otomatis.

Silahkan melihat semua fitur Doku Merchant di link berikut ini.

https://www.doku.com/index.php

√ Dokan Multivendor

Dokan Multivendor bisa menjadi partner Anda dalam membangun sistem toko online. Mereka menyediakan plugin untuk mengakomodasi segala macam kebutuhan terkait website toko online yang berbasis WordPress.

Versi gratisnya sudah standar dan bisa untuk menjalankan tugas sehari-hari dalam menangani transaksi. Anda bisa melihat lebih lengkap semua fiturnya di website resmi mereka pada link berikut ini.

https://wedevs.com/dokan

√ AgenWebsite Auto Confirm

Plugin berbayar dengan fitur lengkap untuk menangani transaksi di website toko online. Ada 3 plugin dari AgentWebsite yang terintegrasi atau bisa digunakan terpisah:

  • AgenWebsite Auto Confirm
  • WooCommerce Konfirmasi Pembayaran
  • WooCommerce Indonesia Bank

Beberapa fitur yang sangat berguna untuk toko online Anda:

  1. Konfirmasi pesanan secara otomatis.
  2. Cek pembayaran secara otomatis (bisa integrasi dengan bank Mandiri, BCA dan BNI).

Anda bisa melihat fitur yang ditawarkan pada link berikut ini.

https://www.agenwebsite.com/products/

√ Epeken Paypal Visa Mastercard

Plugin ini khusus bagi Anda yang menerima pembayaran melalui Paypal, kartu kredit Visa dan Mastercard. Plugin ini memiliki fitur konversi mata uang dari dollar ke rupiah. Anda bisa melihat fitur lengkapnya di link berikut ini.

https://www.epeken.com/shop/epeken-paypal-visa-mastercard/

√ Fr Custom Payment Gateway Icon for WooCommerce

Plugin ini lebih berfungsi untuk menambahkan logo bank untuk pembayaran di WooCommerce. Karena pada kondisi standar logo Bank nampak kosong. Akan terlihat lebih cantik dan profesional jika Anda menambahkan plugin ini.

√ WooCommerce PDF Invoices & Packing Slips

Plugin ini bertugas mengirimkan tagihan invoice atau pembayaran kepada customer terkait detail pembayaran yang harus mereka lakukan.

√ WooCommerce LandingPage Checkout

Plugin ini sesuai namanya adalah untuk menampilkan dan memproses proses Checkout pembelian barang.

√ s2Member

Jika Anda ingin membuat sistem member atau anggota, plugin s2Member adalah salah satu pilihan terbaik untuk versi gratis.

Contoh: member akan mendapatkan potongan harga khusus atau pembelian grosir mendapatkan potongan harga khusus. Plugin s2Member bisa digunakan untuk memberikan potongan harga khusus bagi masing-masing member atau anggota.

3. Katalog Barang

Untuk menampilkan katalog barang, plugin WooCommerce sudah bisa menampilkan semua katalog barang berdasarkan kategori. Namun beberapa plugin berikut ini bisa dijadikan alternatif untuk menampilkan gambar produk dagangan Anda.

√ Shoppable Social Media Galleries by SNPT

Plugin WordPress Untuk Toko Online
Shoppable Social Media Galleries by SNPT

Bagi Anda yang memiliki website toko online yang terkoneksi dengan sosial media seperti Instagram, plugin ini akan sangat membantu. Plugin ini akan menampilkan gambaran produk yang ada di Instagram dan ditampilkan di website Anda.

Seandainya Anda sudah mulai berjualan di Instagram terlebih dahulu dan kemudian membuat website, Anda tidak perlu repot mengupload produk Anda di website. Gunakan plugin Shoppable Social Media Galleries by SNPT untuk menampilkan semua produk yang sudah Anda upload terlebih dahulu di Instagram.

4. Pelayanan Customer Service

Untuk memberikan pelayanan customer service seperti pertanyaan produk dan lain-lain, Anda membutuhkan media perantara yang menjembatani antara Anda dengan calon customer. Banyak plugin chat WordPress yang tersedia gratis dan berbayar. Anda bisa membaca beberapa rekomendasi plugin chat yang bisa Anda gunakan dengan membaca artikel berikut ini.

Baca juga: 10 Rekomendasi Plugin Chat WordPress Gratis dan Fleksibel

Seperti yang sudah disebutkan pada bagian atas bahwa membuat website toko online sendiri saat ini adalah sebuah tantangan yang berat. Website toko online Anda haruslah memiliki nilai lebih dan harus memberikan rasa aman yang tinggi kepada calon customer.

Sebuah sistem toko online otomatis, aman, dan lengkap adalah beberapa kunci sukses membuka website toko online sendiri. Beberapa plugin WordPress untuk toko online yang sudah disebutkan diatas diharapkan mampu mewujudkan impian Anda membangun website toko online yang sesuai harapan.

Similar Posts