Salah satu fitur menarik dari penggunaan WordPress adalah adanya plugin untuk membantu kinerja WordPress. Seperti ibaratnya kita makan lauk, maka plugin adalah bumbu penyedap lauk tersebut. Dan ada kalanya jika bumbunya berlebihan dan tidak pas, maka lauknya malah akan terasa tidak enak. Karena banyaknya plugin yang tersedia, kami akan memberikan rekomendasi beberapa plugin wajib WordPress.

Seperti yang sudah dikatakan diatas, plugin bisa membantu mengeluarkan potensi terbaik dari website yang menggunakan WordPress asalkan penggunaan sesuai dengan kebutuhan. Penggunaan plugin yang kurang tepat dan berlebihan berpotensi memperburuk kinerja website WordPress itu sendiri.

Kami akan memberikan beberapa rekomendasi plugin yang wajib Anda install di WordPress agar memberikan kinerja yang optimal dan sesuai dengan kebutuhan. Daftar plugin wajib WordPress berikut ini akan kami rinci berdasarkan beberapa sektor sesuai dengan fungsinya.

Rekomendasi Plugin Wajib WordPress

1. Plugin Keamanan WordPress

Pondasi dasar utama yang harus Anda terapkan di website WordPress adalah fitur keamanan. Banyak kasus terjadi pada website WordPress yang tidak menerapkan fitur keamanan kena hack atau deface tidak beberapa lama setelah diinstall.

Oleh karena itu pastikan Anda secepatnya menerapkan standar keamanan agar website Anda tidak terkena tangan-tangan usil. Inilah beberapa plugin keamanan WordPress gratis namun memiliki fitur lengkap dan mendasar namun tidak memberatkan alias ringan.

√ Defender

Plugin Wajib WordPress
Plugin Keamanan WordPress Defender

Defender adalah buatan dari developer yang sudah ternama dan malang melintang di dunia WordPress yaitu WPMU DEV. Meski gratis, namun fitur kemanannya lengkap dan mampu menutup lubang-lubang dasar keamanan WordPress.

Beberapa fitur yang ada di Defender dan sangat berguna adalah:

  • Mengganti URL login wp-admin (sangat penting).
  • Autentikasi dua faktor (Two Factor Authentication).
  • Mematikan fitur XML-RPC.
  • Mematikan eksekusi PHP.
  • Menangkal brute force login.
  • Dan beberapa fitur keamanan lainnya.

√ Cerber Security

Plugin Wajib WordPress
Plugin Keamanan WordPress Cerber Security

Cerber Security, Antispam & Malware Scan adalah salah satu plugin wajib WordPress yang menyediakan fitur keamanan standar. Tidak hanya sekedar fitur keamanan, fitur tambahan seperti antispam dan malware scan adalah bonus yang bisa diandalkan.

Baca juga: Tutorial Meningkatkan Keamanan WordPress

Beberapa fitur keamanan dari Cerber Security, Antispam & Malware Scan yang dibutuhkan adalah:

Beberapa fitur keamanan dari Cerber Security, Antispam & Malware Scan yang dibutuhkan adalah:

  • Mengganti URL login wp-admin.
  • Autentikasi dua faktor (Two Factor Authentication).
  • Menangkal brute force login.
  • Integrasi dengan reCAPTCHA untuk menangkal spammer.
  • Mematikan fitur XML-RPC.
  • Blacklist IP.
  • Dan masih banyak fitur keamanan lainnya.

2. Plugin SEO WordPress

SEO atau Search Engine Optimization adalah salah satu faktor penting untuk website. Tanpa pondasi SEO yang baik, website kita akan sulit bersaing di mesin pencarian. Plugin SEO sifatnya hanya membantu SEO website kita karena bagaimanapun jika pondasi SEO website tidak baik, plugin SEO juga akan sia-sia.

Ada beberapa plugin wajib WordPress untuk membantu SEO yang sudah sangat dikenal. Berikut ini kami rekomendasikan beberapa diantaranya dan tentu saja gratis.

√ Rank Math

Plugin Wajib WordPress
Plugin SEO WordPress Rank Math

Saat kami menulis artikel ini, Rank Math adalah plugin SEO gratis (sementara ini masih gratis) yang sedang naik daun. Lengkapnya fitur yang ditawarkan oleh Rank Math membuat para webmaster berpindah menggunakan plugin optimasi SEO ini.

Beberapa fitur yang sangat menarik dari Rank Math adalah:

  • Sudah terintegrasi dengan fitur Google Schema Markup atau Rich Snippets. Fitur ini biasanya membutuhkan plugin khusus.
  • Multiple keyword (bisa menggunakan untuk membidik 5 keyword atau kata kunci).
  • Integrasi Google Search Console.
  • Skor SEO untuk membantu optimasi artikel.
  • SEO Optimized Breadcrumbs.
  • Monitor URL 404.
  • Saran Internal Linking.
  • XML Sitemaps.
  • Otomatis ping search engine setiap ada penambahan dan perubahan artikel
  • Dan banyak fitur SEO lainnya

Rank Math adalah plugin wajib wordpress untuk SEO yang sangat kami rekomendasikan.

√ Yoast SEO

Plugin Wajib WordPress
Plugin SEO WordPress Yoast

Plugin SEO Yoast bisa dikatakan “senior” dalam dunia SEO. Yoast adalah salah satu plugin untuk SEO yang sudah sangat dikenal. Bahkan karena sangat terkenalnya, beberapa orang sudah terpaku dengan “SEO adalah Yoast”.

Plugin Yoast SEO sendiri terbagi menjadi fitur gratis dan premium. Pada versi gratisnya, Yoast sudah memberikan fitur-fitur dasar yang dibutuhkan untuk membangun SEO website WordPress Anda.

Berikut ini beberapa fitur plugin Yoast SEO:

  • Skor SEO untuk membantu optimasi artikel.
  • XML Sitemaps.
  • Breadcrumbs.
  • 1 fokus keyword.
  • Internal Linking.
  • Dan beberapa fitur SEO lainnya.

√ All in One SEO Pack

Plugin Wajib WordPress
Plugin SEO WordPress All in One SEO Pack

Plugin SEO WordPress All in One SEO Pack bisa dikatakan adalah “kakek-kakeknya” plugin SEO di WordPress. Namun dalam beberapa hal plugin ini tenggelam kepopulerannya dibawah Yoast SEO. Namun meskipun begitu bukan berarti plugin ini juga menurun kualitasnya.

Untuk ukuran plugin WordPress gratisan, All in One SEO Pack memiliki banyak fitur yang sangat melimpah untuk membantu membangun pondasi dasar SEO website WordPress.

Berikut ini beberapa fitur dari All in One SEO Pack yang bisa diandalkan:

  • Sitemap XML.
  • Sitemap XML untuk gambar.
  • Dukungan Google AMP.
  • Schema.org Markup.
  • Otomatis ping search engine setiap ada penambahan dan perubahan artikel.
  • Optimasi E-commerce dan termasuk WooCommerce.
  • Membuat tag META secara otomatis.
  • Dan masih banyak fitur SEO lainnya.

Diantara sekian banyak plugin SEO yang sudah ada, ketiga plugin SEO diatas adalah yang sangat kami rekomendasikan untuk Anda pasang di WordPress.

CATATAN: hanya gunakan 1 plugin SEO untuk WordPress Anda. Menggunakan lebih dari 1 plugin SEO tidak memberikan hasil yang lebih baik dan akan memberatkan kinerja WordPress dan server hosting Anda.

3. Plugin Optimasi WordPress

Untuk mengoptimalkan kinerja website WordPress seperti meningkatkan kecepatan, kompres file dan lainnya dibutuhkan plugin-plugin tertentu. Sejumlah hal yang harus diperhatikan agar website berbasis WordPress lebih “ramah” pengunjung terutama dalam kecepatan aksesnya adalah:

  1. Kompres ukuran gambar.
  2. Optimasi CSS, JavaScript dan HTML.
  3. Optimasi cache.

√ WP-Rocket

Plugin Wajib WordPress
Plugin Kecepatan WordPress WP-Rocket (wp-rocket.me)

WP-Rocket adalah plugin cache dan optimasi WordPress berbayar. Harga yang dibayarkan sesuai dengan fiturnya yang simpel dan komplit untuk memenuhi kebutuhan optimasi WordPress.

Fitur-fitur unggulan yang ditawarkan oleh WP-Rocket:

  • Optimasi cache.
  • File Optimization (Minify HTML, CSS, JavaScript, Google Font).
  • LazyLoad gambar.
  • Preload cache.
  • Optimasi database.
  • Integrasi CDN.
  • Dan lainnya.

√ Autoptimize

Plugin Wajib WordPress
Plugin Optimasi WordPress Autoptimize

Autoptimize adalah plugin yang simple dan memiliki fungsi dasar untuk melakukan optimasi WordPress. Plugin ini sudah banyak dipakai oleh para webmaster untuk memaksimalkan kinerja website WordPress mereka.

Beberapa fitur standar Autoptimize yang sangat membantu memaksimalkan kinerja website WordPress:

  • Optimasi JavaScript, CSS dan HTML.
  • Optimasi Google Font.
  • LazyLoad gambar.
  • Gratis CDN untuk gambar dengan kuota terbatas.

√ LiteSpeed Cache

Plugin Wajib WordPress
Plugin Optimasi WordPress LiteSpeed Cache

Sesuai dengan namanya, plugin ini direkomendasikan untuk mengoptimalkan website WordPress yang menggunakan hosting berbasis server LiteSpeed. Namun tidak terpaku hanya khusus untuk LiteSpeed, server berbasis Apache dan NGiNX juga efisien menggunakan plugin ini.

Pengaturannya kompleks dengan banyak pilihan agar website WordPress mencapai kinerja terbaik mereka. Namun juga ada pengaturan standar yang membantu memudahkan bagi kita yang masih pemula.

Beberapa fitur optimasi yang ada di plugin LiteSpeed Cache:

  • Gratis QUIC.cloud CDN Cache.
  • Cache obyek.
  • Optimasi gambar.
  • Minify CSS, JavaScript, dan HTML.
  • Minify inline CSS/JS dan Combine CSS/JS
  • Dan masih banyak fitur lainnya yang sangat lengkap.

Fitur yang ditawarkan oleh plugin LiteSpeed Cache ini sangat lengkap dan menariknya adalah semuanya gratis.

√ Breeze

Plugin Wajib WordPress
Plugin Cache WordPress Breeze

Breeze adalah plugin cache yang dikembangkan perusahaan hosting yang berasal dari Malta yaitu Cloudways. Tidak terlalu banyak menu setting yang disediakan namun semua fiturnya cukup untuk membantu website WordPress anda lebih cepat.

Fiturnya bisa Anda lihat pada gambar yang ada di atas. Semua fitur tersebut sudah sangat mumpuni dan memberikan pengaruh luar biasa kepada website yang menggunakan WordPress.

√ Plugin Cache Lainnya

Beberapa plugin lainnya yang bisa dipilih untuk mengoptimalkan kinerja website WordPress dengan fitur lengkap dan gratis adalah:

  • W3 Total Cache.
  • WP Fastest Cache.
  • WP-Optimize.
  • WP Super Cache.
  • Hummingbird.
  • Cache Enabler.
  • Comet Cache.

4. Image Optimizer Plugin

Gambar bisa menjadi beban yang sangat berat bagi sebuah website. Ukuran gambar yang kurang tepat atau terlalu besar akan membuat load website menjadi lambat. Salah satu cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan mengkompresi gambar ke ukuran yang optimal.

Untuk membantu proses kompresi gambar ini, kita bisa menggunakan bantuan plugin optimasi gambar. Ketika gambar diunggah ke website, plugin ini akan otomatis bekerja untuk mengkompres gambar tersebut.

Berikut ini beberapa plugin wajib WordPress yang berfungsi untuk kompresi dan optimasi gambar.

√ TinyPNG Compress JPEG & PNG images

Plugin Optimasi Gambar TinyPNG Compress JPEG & PNG images
Plugin Optimasi Gambar TinyPNG Compress JPEG & PNG images

Plugin ini ringan dan tidak memiliki banyak fitur. Fokus utamanya adalah mengkompres gambar ke ukuran yang lebih optimal. Untuk menggunakan plugin ini membutuhkan sebuah API yang bisa Anda dapatkan setelah mendaftar di website mereka.

Kekurangan plugin ini hanyalah kuota gambar yang bisa diolah dalam 1 bulan adalah 500 gambar saja. Ketika kuota sudah terpenuhi maka ketika kita menggugah gambar, maka gambar tersebut tidak kan otomatis dikompres.

√ ShortPixel Image Optimizer

Plugin Wajib WordPress
Plugin Optimasi Gambar ShortPixel Image Optimizer

ShortPixel Image Optimizer memiliki beberapa fitur dan pengaturan yang lengkap. Untuk menggunakan ShortPixel Anda harus menggunakan API yang bisa didapatkan gratis setelah mendaftar di website mereka.

Beberapa fitur yang ada di plugin ShortPixel adalah:

  • Optimasi file PDF.
  • Integrasi dengan CDN Cloudflare
  • Bisa mengubah ukuran gambar.
  • Ada pilihan kualitas gambar yang dikompres (Lossy, Glossy, and Lossless).
  • Bulk Compress (kompres gambar secara masal).

Plugin ini gratis namun ada kuota bulanannya (100 gambar dalam 1 bulan).

√ Smush

Plugin Wajib WordPress
Plugin Optimasi Gambar Smush

Smush adalah plugin kompresi gambar yang populer. Untuk menggunakan plugin ini kita harus menggunakan API yang bisa kita dapatkan dengan gratis.

Tidak ada kuota bulanan pada plugin ini. Namun penggunaan gratis memiliki beberapa batasan seperti:

  • Maksimal ukuran gambar yang diunggah adalah 1 MB.
  • Bulk Compress (kompres gambar secara masal) maksimal 50 gambar sekali jalan. Namun bisa diulang lagi tanpa batas.
  • Hanya bisa menggunakan pilihan kualitas lossless.

Namun batasan diatas sudah lebih dari cukup bagi Anda yang ingin mendapatkan hasil kompresi gambar tanpa batas.

√ Imagify

Plugin Wajib WordPress
Plugin Kompresi Gambar Imagify

Jika mencari plugin kompresi gambar dengan fitur lengkap, Imagify adalah jawabannya. Semua fiturnya gratis namun ada kuota penggunaan bulanan dalam hal jumlah ukuran gambar yang dikompres.

Beberapa fitur yang ada di Imagify:

  • Ada pilihan kualitas kompresi gambar (Normal, Agresif dan Ultra).
  • Konversi gambar menjadi WebP.

√ Optimole

Plugin Wajib WordPress
Plugin Optimasi Gambar Optimole

Optimole adalah salah plugin wajib WordPress untuk kompresi gambar yang paling saya rekomendasikan. Plugin ini memberikan segala yang dibutuhkan untuk mengoptimalkan gambar. Kompresi, lazy load dan CDN yang semuanya bisa dimanfaatkan dengan gratis.

Fitur CDN adalah salah satu yang menjadi nilai plus plugin ini dibandingkan dengan plugin kompresi gambar yang sudah disebutkan sebelumnya. Menggunakan layanan CDN dari CloudFront, plugin ini bisa menjadi andalan untuk urusan optimasi gambar di website WordPress Anda.

5. Plugin Backup

Salah satu hal penting selain keamanan, backup atau pencadangan file WorPress harus kita perhatikan. Anda tidak mau semua hasil kerja keras membuat artikel kemudian hilang begitu saja karena ada kerusakan data bukan?

Baca juga: Cara Backup WordPress Secara Otomatis

Plugin untuk backup WordPress terbaik dan gratis saat ini menurut kami hanya ada 1 plugin yaitu UpdraftPlus. Ini adalah plugin wajib WordPress yang harus Anda gunakan. Meskipun gratis, fitur yang bisa dinikmati dari plugin backup ini sudah sangat lengkap dan mampu membackup semua file termasuk juga database.

Plugin Wajib WordPress
Plugin Pencadangan WorPress UpdraftPlus

Berikut ini fitur dari Plugin Pencadangan WorPress UpdraftPlus:

Berikut ini fitur dari Plugin Pencadangan WorPress UpdraftPlus:

  • Jadwal backup otomatis (harian, mingguan, 2 mingguan dan bulanan).
  • Backup semua file penting WordPress (artikel, database, plugin dan tema).
  • Simpan dan upload file backup ke berbagai penyimpanan online (Google Drive, DropBox dan lainnya).

Karena fungsinya yang sangat luar biasa membantu dalam backup WordPress, kami sangat menyarankan Anda menggunakan plugin ini.

Baca juga: 15 Tema WordPress Gratis Terbaik dan Elegan

Beberapa plugin wajib WordPress yang sudah kami sebutkan diatas sekali lagi adalah pondasi dasar yang harus Anda gunakan di website WordPress Anda. Pilihlah plugin apa yang bisa mengoptimalkan kinerja website dengan baik. Jangan terlalu banyak menggunakan plugin, gunakan apa yang memang menjadi kebutuhan. Semakin banyak plugin yang terpasang, semakin berat beban kerja server hosting yang Anda gunakan.

Similar Posts